Contoh Surat Keterangan Kerja Karyawan
Surat keterangan kerja atau paklarin adalah surat yang diterbitkan oleh suatu perusahaan untuk seorang karyawan yang sudah tidak lagi berkerja di perusahaan tersebut. Surat keterangan ini merupakan bukti bahwa seseorang pernah berkerja di suatu perusahaan dengan suatu jabatan. Surat keterangan kerja ini juga menerangkan seseorang telah berkerja dalam waktu tertentu, tujuannya adalah sebagai bukti resmi baik untuk perusahaan maupun karyawan pernah terjalin hubungan kerja antara perusahaan dengan karyawan. Surat keterangan kerja ini sangat penting untuk karyawan yakni sebagai bukti pengalaman kerjanya sekaligus digunakan untuk pencairan saldo JHT BPJS Ketenagakerjaan.
Ketika seorang karyawan hendak mencairkan JHT di BPJS Ketenagakerjaan wajib menunjukkan surat keterangan kerja dari perusahaan yang pernah mendaftarkannya atau perusahaan yang pernah ia berkerja. Jika tidak membawa surat keterangan kerja saldo tidak bisa dicairkan. Surat keterangan pernah berkerja tersebut juga merupakan lapiran yang sangat penting ketika mengajukan surat lamaran kerja ke suatu instansi, karena surat tersebut sebagai bukti pengalaman kerja sekaligus untuk pertimbangan di tempat kerja yang sedang dilamar. Tak hanya itu, surat keterangan kerja adalah sebagai acuan keahlian seseorang ketika melamar kerja sebab biasanya surat keterangan pernah berkerja juga menunjukkan posisi-posisi atau jabatan yang pernah diembannya. Sebagi contoh format surat keterangan kerja dapat di tengok berikut ini.
Surat keterangan kerja yang dilampirkan pada surat lamaran kerja akan memberikan nilai plus bagi seseorang, nah buat anda yang sudah memiliki surat keterangan tersebut wajib melampirkannya ketika mengajukan lamaran kerja agar peluang diterimanya semakin besar. Surat keterangan kerja adalah hak bagi setiap karyawan yang sudah resign atau sudah tidak lagi berkerja dan perusahaan wajib memberikannya ketika karyawan tersebut memintanya. Nah, gimana format surat keterangan pernah berkerja yang sesuai standar, maka simaklah contoh surat keterangan kerja di bawah ini.
=======================================================================
PT. TANPA NAMA
Jl. Sangkuriyang No. 21 Surabaya
Telp: 031.xxxxxxx, Fax: 031.xxxxxxx email.surabaya@tanpanama.com
Jl. Sangkuriyang No. 21 Surabaya
Telp: 031.xxxxxxx, Fax: 031.xxxxxxx email.surabaya@tanpanama.com
=======================================================================
SURAT KETERANGAN KERJANo. 261/HR-Ket/SBY/XII/2015
Yang bertanda tangan di bawah ini :
N a m a : Joko Santoso, SH.
Jabatan : HRD PT. Tanpa Nama
Menerangkan bahwa :
N a m a : Samsul Bakri
Jabatan : Sales
Pernah berkerja di PT. Tanpa Nama terhitung mulai tanggal 03 Januari 2011 sampai dengan 31 Desember 2015. Selama melaksanakan tugas yang bersangkutan memiliki dedikasi yang tinggi dan loyalitas yang baik kepada perusahaan.
Demikian surat keterangan kerja ini diberikan agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Surabaya, 31 Desember 2015
PT. Tanpa Nama
Joko Santoso, SH
HR. Department
N a m a : Joko Santoso, SH.
Jabatan : HRD PT. Tanpa Nama
Menerangkan bahwa :
N a m a : Samsul Bakri
Jabatan : Sales
Pernah berkerja di PT. Tanpa Nama terhitung mulai tanggal 03 Januari 2011 sampai dengan 31 Desember 2015. Selama melaksanakan tugas yang bersangkutan memiliki dedikasi yang tinggi dan loyalitas yang baik kepada perusahaan.
Demikian surat keterangan kerja ini diberikan agar dapat dipergunakan sebagaimana mestinya.
Surabaya, 31 Desember 2015
PT. Tanpa Nama
Joko Santoso, SH
HR. Department
=======================================================================
Dengan surat keterangan tersebut semoga akan terjalin hubungan baik antara perusahaan dengan karyawan yang sudah tidak lagi berkerja, selain itu juga sebagai surat kenangan yang indah bahwa kita pernah mengabdi pada suatu perusahaan tertentu.